Resiko Menggunakan VPN Gratis

RANTIANG.COM- Kamu menggunakan free VPN server ketika sosmed dibatasi?
Apakah kamu tau resiko yang ada pada VPN ? Sebelum itu kamu harus mengetahui dulu apa itu VPN server.

Free VPN server adalah sebuah layanan virtual private network yang disediakan oleh perusahaan VPN untuk tujuan promosi terhadap produk VPN premium. Atau sebuah server dengan program yang dapat menyembunyikan IP internet anda sebenarnya dan membuka pemblokiran yang dilakukan provider (internet positif).

Kebenaran akan resiko ini bisa saja terjadi, setiap penyedia layanan VPN gratis terbaik pasti memikirkan biaya pemeliharaan agara layanan gratis tetap tersedia. Dilihat dari sisi bisnis penyedia layanan gratis tidak akan mau rugi hanya dengan menyediakan fitur gratis dari sebuah VPN dan mereka butuh biaya operasional untuk itu. Berikut beberapa resiko yang harus kamu ketahui :

1.Memberikan data pribadi kamu pada pihak ketiga

Data pribadi pengguna VPN gratis yang di dapat oleh penyedia VPN dapat dipergunakan untuk kepentingan bisnis mereka. Bisa saja data tersebut diperjual belikan untuk mendapatkan kompensasi dari pemberian layanan free VPN server. Hal ini tentu sangat berbahaya, apalagi dalam hal penggunaan VPN gratis untuk kepentingan perbank-kan, akun penting, dll.

2. Menjual hak akses pada pihak ketiga

Bahaya yang mungkin tidak kamu sadari adalah praktik penjualan hak akses ke data pribadi yang terdapat di VPN gratis. Hal ini akan mengijinkan pihak ketiga melihat data pribadi anda di internet. Pengalaman yang pernah kami alami adalah mengalami hal aneh setelah memasukan data kartu kredit ke sebuah situs. Kami merasa heran kenapa data kartu kredit saya bisa ditemukan oleh perusahaan yang tidak saya kenal. Hampir saja semua uang saya hilang.

3.Malvertising/ penyebaran malware

Malvertising adalah proses penyaluran Malware ke perangkat komputer yang menggunakan free VPN server. Masalah ini sudah diteliti dalam studi CSIRO tentang free VPN server. Malversting merupakan masalah yang sangat besar dalam dunia VPN gratis. Dimana saat anda mengakses situs web melalui VPN, secara tidak sadar virus atau Malware sudah masuk ke komputer anda

4. Pengalihan iklan pada situs website

Selain melalui inveksi virus, terkadang juga di inject secara langsung melalui server VPN gratis. Iklan yang muncul ini merupakan mitra dari penyedia VPN tersebut. Ini mungkin tersedia juga di akun VPN server premium. Hal seperti ini merupakan akal-akalan penyedia VPN supaya mendapatkan penghasilan melalui layanan VPN gratis.

5. Legalitas

VPN server menyatakan kalau identitas kamu tidak akan terlihat saat menggunakan VPN gratis . Tetapi ketika terdapat penyalahgunaan VPN server untuk mengakses situs terlarang, ilegal atau tidak pantas, penyedia dapat mengidentifikasinya. Jadi VPN gratis sepenuhnya tidak anonim. Masih bisa dilihat oleh penyedia layanan free VPN server

Tidak semua VPN gratis itu buruk, berikut 10 VPN terbaik yang dapat anda pertimbangkan dengan melihat kelebihan dan kekurangannya.

  1. VPN Book
    Kelebihannya
    • Dapat digunakan tanpa software
    • Pilihan server VPN yng beragam
    Kekurangannya
    • Password akun sering diperbaharui
    • Kecepatan kurang bagus
  2. Hide.me
    Kelebihannya
    • Mudah digunakan
    • Mudah disetting
    • Keamanan yang bagus
    Kekurangannya
    • Digunakakn pada 1 perangkat saja
    • Tidak mendukung protokol open VPN
  3. TunnelBear
    Kelebihannya
    • Eksistensi tersedia disemua browser
    • Sangat kompatibel
    Kekurangnnya
    • Hanya tersedia 500 MB per bulan
    • Server terbatas
    • Tidak tersedia di seluruh dunia
  4. VPN Gate
    Kelebihannya
    • Mudah dipasang dan digunakan
    • Server hebat di Asia
    Kekurangnnya
    • Hampir tidak ada dukungan di Afrika
    • Keamanan data pribadi tidak terjamin
  5. Private Tunnel VPN
    Kelebihannya
    • User interface
    • Sambungan cepat
    Kekurangannya
    • Batas data 200 MB per bulan
    • Server terbatas
  6. WindscibeVPN
    Kelebihannya
    • Batas data 10 GB per bulan
    • Keamanan tinggi
    • Dapat digunakan oleh banyak perangkat
    Kekurangannya
    • Server terbatas
    • Tersedia 11 negara
    • Kecepatan mendownload terbatas
  7. Proton VPN
    Kelebihannya
    • Unlimited
    • Tanpa log
    Kekurangnnya
    • Kecepatan rendah
    • Hanya tersedia 3 negara
    • Hanya dpaat digunakan pada satu perangkat
  8. SurfEasy VPN
    Kelebihannya
    • Banyak server tersedia
    • Koneksi dapat diandalkan
    Kekurangannya
    • Bandwitch 500 MB tiap bulan
    • Tidak dapat digunakan pada perangkat linux
  9. Betternet VPN
    Kelebihannya
    • Mengguhungkan perangkat anda ke server VPN dengan cepat
    • Dapat digunakan pada smartphone dan komputer
    Kekurangannya
    • Koneksi lambat
    • Tidak ada dukungan pelanggan
  10. Hidemyass VPN
    Kelebihannya
    • Streaming tv di PC komputer
    • Membuka blokir
    • Menyembunyikan IP address
    Kekurangannya
    • Hanya 30 hari saja

Nah itu lah resiko dari penggunaan VPN. Jadilah pengguna yang bijak agar tidak menimbulkan resiko-resiko lainnya.

Sumber : https://www.baguz.net/server/free-vpn-server-resiko-menggunakan-vpn-gratis/

VPN gratis terbaik – kelebihan dan kekurangan free VPN Server

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.